Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Makam Sultan Syarif Kasim II, Siak Sri Indrapura Riau

Makam Sultan Syarif Kasim II, Siak Sri Indrapura Riau

RiauMagz.com - Buat Anda yang ingin membuktikan sendiri sejarah tokoh besar Riau yang melegenda di panggung sejarah nasional, datang lah ke Siak untuk berziarah di makam Sultan Syarif Kasim II. Dengan berkunjung ke komplek Istana Siak yang ada di pusat Kota Siak, Anda bisa langsung berkunjung ke makam Sultan Syarif Kasim II (SSK II). Lokasi wisata sejarah tersebut berada tidak jauh dari Komplek Istana Siak Sri Indrapura dengan jarak 100 hingga 200 meter saja, tepat disamping Masjid Syahabuddin.

Sultan Syarif Kasim wafat di Pekanbaru pada 23 April 1968 dan dimakamkan di Siak. Kawasan makam ini dibuat dengan bahan tegel dan marmer dengan ukuran panjang 305 cm, lebar 153 cm serta tinggi sekitar 110 cm. Sementara nisan dibuat dari kayu menggunakan motif sulur-suluran. Memandang bagian depan makam ini, kita akan langsung disuguhi simbol-simbol kebesaran Siak. Pada bagian dalam terdapat beberapa makam. Makam SSK II berada di bagian tengah dengan sebuah kain kuning yang dijulurkan. Sementara di sebelahnya merupakan makam permaisuri. Pada bagian luar makam terdapat beberapa makam yang juga kerabat dan keluarga dari SSK II.

Bagi para pengunjung yang ingin masuk berziarah ke dalam makam, diharapkan melepaskan alas kaki untuk tetap menjaga bagian dalam makam agar tetap bersih dan sejuk terawat. Rangkaian ziarah bisa Anda lakukan dengan mengunjungi istana serta masjid raya yang juga terkenal di Siak.

Untuk Anda yang ingin berkunjung bersama keluarga, bisa memulai dengan berziarah ke makam Sultan Sarif Kasim II, lalu shalat di masjid Syahabuddin dan kemudian dilanjutkan dengan menjelajah kawasan istana yang cukup luas. Di setiap tempat, Anda bisa mengabadikan foto baik sendiri maupun bersama keluarga. Masuk ke area makam bisa dilakukan gratis oleh siapa saja, tanpa harus membayar tiket seperti saat akan masuk ke dalam istana. Anda juga bisa membawa keluarga masuk ke area wisata ini, termasuk anak-anak.

Makam Sultan Syarif Kasim II, Siak Sri Indrapura Riau

Kunjungan wisata bisa Anda akhiri dengan menikmati sajian kuliner yang ada di sepanjang jalur masuk menuju ke kawasan istana. Uniknya tempat makan di daerah ini disajikan persis di tepian Sungai Siak. Dengan sajian menu-menu seafood istimewa, para pengunjungi bisa melihat view Sungai Siak. Tak jauh dari area makam Sultan SSK II ini juga sudah dibuka wisata jelajah Sungai Siak menggunakan perahu. Anda akan dibawa berkeliling melihat tepian sungai menggunakan perahu yang disewakan.

Komplek area wisata ini berada di kawasan kota sehingga soal berbagai akomodasi tak perlu dikhawatirkan lagi, tersedia cukup baik. Di kawasan wisata ini termasuk makam SSK II tersebut, tak jarang pula kita temukan para turis asing yang ingin mengkaji tentang sejarah kebesaran Kerajaan Siak di masa lampau. Termasuk makam SSK II juga ramai dikunjungi orang untuk ziarah baik dari dalam maupun luar negeri. Khususnya di hari-hari besar seperti menjelang Ramadhan, lebaran dan sebagainya.

Cara Menuju ke Makam Sultan Syarif Kasim II, Siak Sri Indrapura
Cara menuju ke Makam Sultan Syarif Kasim II terbilang mudah. Terutama jika Anda memulai perjalanan dari Kota Pekanbaru. Bila menggunakan kendaraan pribadi, Anda bisa menempuh jalur darat dari dua arah, pertama melalui simpang Maredan dari Jalan Lintas Timur menuju ke Pelalawan, jalur ini menyajikan jalanan yang bagus, luas namun sedikit lebih jauh. Jalur kedua bisa melalui kawasan Minas, jalanan sedikit berdebu dan kurang mulus namun jaraknya lebih dekat.

Untuk kendaraan yang digunakan bisa menggunakan kendaraan pribadi atau umum, baik roda dua maupun roda empat bisa digunakan karena lama perjalanan sekitar 2 jam saja dalam waktu normal. Dengan menggunakan travel jurusan Pekanbaru-Siak, Anda bisa minta diantar langsung ke kawasan istana.

Fasilitas penginapan seperti hotel sudah cukup memadai di Kota Siak. Sekelas hotel bintang 2 dan 3 sudah bisa dinikmati oleh para pengunjung. Selain itu kulinernya juga khas Melayu dan memiliki cita rasa tak terlupakan. Jangan lupa menikmati kuliner seafood di tepian Sungai Siak.

http://siakkab.go.id/makam-sultan-ssk2/

Video Mesjid Syahabuddin dan Makam Sultan Syarif Kasim II, Siak Sri Indrapura

[RiauMagz | Wisata Riau | Wisata Sejarah Siak Sri Indrapura Riau ]