Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Ombak Terpanjang Untuk Berselancar di Dunia - Ombak Bono Kampar Riau


Jika Pulau Rote terkenal dengan jalur ombak laut terpanjang untuk berselancar di Indonesia, maka ketahui jugalah bahwa Indonesia juga memiliki jalur ombak sungai terpanjang untuk berselancar di dunia. Ombak Pulau Rote dapat dicapai melalui jalur Bandara Kupang dilanjutkan ke Pelabuhan Laut Tenau untuk menyeberang ke Ba'a di Pulau Rote.

Ketika kita hanya tahu bahwa berselancar hanya dapat dilakukan di pantai dengan ombak dengan skala yang cukup, maka ternyata sungai-sungai tertentu memiliki ombak yang dapat digunakan untuk berselancar.

Dulu, ombak sungai yang bagi masyarakat lokal dianggap punya kekuatan magis, sekarang ternyata dapat dikaji secara ilmiah kejadian fenomena alam ini. Dan ombak sungai ini menjadi daya tarik bagi wisatawan khususnya bagi para peselancar.

Ombak Bono di Sungai Kampar - Fenomena Alam

Ternyata Indonesia, khususnya Provinsi Riau memiliki satu fenomena alam yang sangat menarik bagi banyak khalayak ramai, khususnya wisatawan yang hobi berselancar yaitu Ombak Bono Sungai Kampar. Sungai Kampar adalah salah satu diantara 4 sungai besar di Riau ini, memiliki keunikan tersendiri yaitu jika air laut pasang naik, maka Sungai Kampar akan berombak yang bergulung-gulung mulai dari muara sungai terus ke dalam sampai sejauh 68 kilometer.

wooow.... 68 kilometer

Untuk mencapai lokasi ini, wisatawan luar dapat memulainya dari Kota Pekanbaru sebagai ibukota Provinsi Riau yang dilanjutkan dengan perjalanan darat selama 5 jam menuju Desa Teluk Meranti di Kabupaten Pelalawan.

Jika telah sampai di desa tepi Sungai Kampar tersebut, dapat menginap di beberapa losmen atau hotel kecil menunggu waktu berselancar yang tepat.

Ombak terpanjang untuk berselancar di Ombak Bono Sungai Kampar ini harus mengetahui jadwal yang tepat untuk merasakan jalur gulungan ombak yang memanjang dari beberapa kilometer setelah muara sungai sampai ke daerah sekitar Tanjung Subayang atau sekitar daerah Teluk Rimba Piatu.

Ombak Bono ini umumnya muncul di waktu siang hari sekitar jam 10.00 Waktu Indonesia Barat ketika malamnya terjadi bulan purnama apalagi jika terjadi hujan di hulu sungai. Walau ombak ini dapat terjadi pada saat lain, tapi umumnya skala ombaknya masih kecil.

Jika saatnya tepat, maka ombak terpanjang ini akan bergulung-gulung sejauh 40 kilometer lebih dari total panjang 68 kilometer atau 42 mil) dari bentuk sungai yang lurus dari muara sungai Kampar sampai daerah tikungan sekitar Teluk Rimba Piatu sebelum akhirnya mencapai Desa Teluk Meranti.



Rekor Ombak Terpanjang Untuk Berselancar di Dunia

Guinness World Records telah mencatat rekor berselancar terlama di ombak sungai (Longest surfing ride on a river bore) yang dilakukan oleh James Cotton secara perorangan sejauh 17.2 km kilometre(s) di Ombak Bono Sungai Kampar, Riau - Indonesia pada tanggal 10 Maret 2016


Longest surfing ride on a river bore
http://www.guinnessworldrecords.com/

James Cotton dari Australia juga memecahkan rekor berselancar terlama dan terpanjang secara group bersama 2 orang temannya yang lain Roger Gamble dan Zig van Sluys, ketiganya memecahkan rekor dunia dengan total jarak selancar 37,2 kilometer dalam waktu satu jam lima menit.

Walaupun ada perdebatan diantara para peselancar profesional lainnya dimana James Cotton tidak sepenuhnya berselancar dengan cara berdiri, karena James saat memecahkan rekor tersebut melakukan sekali dalam beberapa saat membaringkan tubuhnya di papan selancar.

Terlepas dari perdebatan itu, hal ini telah membuktikan bahwa Ombak Bono Sungai Kampar adalah ombak terpanjang di dunia untuk berselancar.

Rekor yang dibuat oleh James Cotton rencananya akan dipecahkan juga oleh beberapa orang peselancar profesional lainnya baik secara perorangan maupun total group untuk memecahkan rekor berselancar di ombak terpanjang di dunia ini.

https://surfeuropemag.com/features/the-worlds-7-longest-surf-rides.html
Steve King (Peselancar Profesional :
"Saya berselancar di Ombak Bono Sungai Kampar beberapa tahun yang lalu dengan beberapa teman dari Inggris dengan jarak 13 mil yang memakan waktu 1 jam dan 6 menit yang merupakan rekor saat itu di Bono. Kami juga naik Ombak Severn di Inggris selama 1 jam dan 17 menit dengan jarak lebih dari 9 mil. Adapun jumlah putaran, Aku menyerah menghitung setelah 150 gaya putaran".

Ombak Bono Sungai Kampar - Riau - Indonesia telah banyak dibicarakan para peselancar profesional baik dalam maupun luar negeri dan menjadi salah satu ombak terpanjang di dunia untuk berselancar.

The World’s Seven Longest Waves

7 Ombak terpanjang untuk berselancar di dunia menurut Surf Euro Magz :
  • Skeleton Bay alias Keledai Bay, Namibia
  • Jeffreys Bay, Afrika Selatan
  • Chicama, Peru
  • Pavones, Kosta Rika
  • Superbank, Australia
  • Scorpion Bay, Baja California, Meksiko
  • Bono Waves, Kampar River, Riau, Indonesia

www.BonoKampar.com dan www.BonoSurfing.com dapat memandu Anda mencapai tempat surfing terbaik dan terpanjang - Ombak Bono Sungai Kampar - Riau.

Mengenai posisi, lokasi dan panjang ombak terpanjang yang disebut ombak Bono ini dapat disimak di
Peta Lokasi Ombak Bono Sungai Kampar

Mengenai Ombak Bono Sungai Kampar sebagai ombak terpanjang untuk berselancar di dunia dapat disimak di
Ombak Bono Sungai Kampar dan Bono (ombak) - Wikipedia

Riau selain memiliki Ombak berselancar terpanjang di dunia, juga memiliki air terjun tertinggi nomor 4 di Indonesia, silahkan simak di Air Terjun Batang Kapas, Kampar Kiri Hulu, Kampar - Riau.